Office: Jln. R. Abdul Fatah Kp. Tapos Babakan RT/RW 02/01 Desa Tapos II Kec. Tenjolaya., Bogor, Indonesia 16370

Dukungan Untuk Sekolah Dai Ciomas

Alhamdulillah, terima kasih banyak kepada para dermawan yang telah memberikan dukungan kepada Sekolah Dai di Ciomas, Bogor. Sedekah berupa sembako dan kebutuhan listrik menjadi bekal penting bagi para dai dalam menyelesaikan pendidikan mereka sekaligus mempersiapkan diri untuk tugas dakwah di pelosok negeri.

Semoga setiap sedekah yang diberikan oleh Ayah Bunda dan para dermawan menjadi sumber keberkahan, memberikan manfaat besar dalam perjalanan pendidikan para dai, dan menjadi bekal yang baik ketika mereka ditugaskan sebagai duta Islam di berbagai pelosok tanah air. Semoga usaha para dai dalam menebar kebaikan dan ajaran Islam menjadi ladang amal jariyah yang terus mengalir.

Teruslah mendukung dan mendoakan perjalanan para dai dalam menunaikan tugas dakwah mereka. Semoga Allah SWT senantiasa memberikan balasan yang berlipat ganda kepada semua yang telah berkontribusi dalam menebar kebaikan ini. Aamiin.

Scroll to Top